Rektor Unwira Kupang Minta 884 Lulusan Wujudkan Misi Universitas

2 Oktober 2022, 19:53 WIB
Rektor Unwira Kupang Minta 884 Lulusan Wujudkan Misi Universitas /Patrick Padeng/

WARTA SASANDO - Sebanyak 884 mahasiswa program Sarjana (S1) dan program Pascasarjana (S2) Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang Tahun Akademik 2022-2023 diwisuda. 

Prosesi wisuda diselenggarakan di Aula Immaculata, Kampus Unwira Penfui Kupang pada Sabtu, 1 Oktober 2023 pagi, dilakukan secara luring atau langsung dan dihadiri para wisudawan/wisudawati dan para orang tua. 

Wisudawan Unwira Kupang periode II tahun 2022 berjumlah 884 orang, yang terdiri dari 862 mahasiswa jenjang S1, dan 20 orang mahasiswa Pascasarjana.

Baca Juga: Gelar Expo, Unwira Kupang Tampilkan Hasil UMKM Mahasiswa Setiap Program Studi

Rektor Unwira Kupang, Pater Dr. Philipus Tule, SVD, dalam sambutannya mengatakan, wisuda kali ini merupakan momentum syukur dan kesuksesan Unwira di usianya ke-40 tahun.

"Ini momentum syukur dan kesusksesan Unwira mencapai usia 40 tahun. Unwria juga sukses meraih rangking ke-300 di dunia pendidikan tingkat nasional. Itu membuktikan ketangguhan kampus ini di tengah masa pandemi," jelasnya.

Menurut Pater Rektor, prosesi wisuda bukan saja menjadi momen aksi untuk mementaskan para wisudawan/wisudawati. Tetapi Unwira ingin mempresentasikan mereka, karena sukses menyelesaikan studinya, meski ditengah situasi pandemi.

Baca Juga: Siap Lepas 884 Wisudawan, Rektor Unwira Kupang Minta Alumni Jadi Misionaris di Tengah Masyarakat

Para wisudawan, kata Pater Rekotor, diyakini mampu mewujudkan misi Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang, yaitu "Ut Vitam Habeant Abundantius” yang berarti, “Supaya Mereka Memiliki Kehidupan Secara Berlimpah".

"Jadi saya ajak para wisudawan untuk membuktikan kepada masyarakat, bahwa anda sekalian adalah lulusan Unwira Kupang yang teruji dan berkualitas," ungkapnya.

"Terus menjadi wusudawan dan generasi muda yang unggul, berkompeten dan kreativ dalam berbagai permasalahan yang sedang dihadapi masyarakat," jelas Pater Rektor menambahkan.

Baca Juga: SMPK Adi Sucipto Juara Lomba Cerdas Cermat Matematika FKIP Unwira

Ia menambahkan, saat ini Unwira Kupang terus meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), baik para dosen maupun mahasiswa. Setiap tahun, 8-10 dosen pasti dikirim untuk sekolah doktoral.

"Jadi tahun ini Unwira sudah dapat tambahan doktor, sehingga kita memiliki 36 dosen yang bergelar doktor. Dan 28 calon doktor lainnya sedang merampungkan studinya," ungkapnya.

Di akhir pidatonya, Pater Rektor menyampaikan apresiasi kepada semua wisudawan, khususnya para dosen dan mahasiswa yang berprestasi 

Baca Juga: Belajar Menenun Sejak SD, Anaristani Optimis Raih Kesuksesan

"Selamat berbahagia untuk semua wusudawan dan mahasiswa dan dosen yang berprestasi. Terima kasih juga untuk masyarakat yang sudah percayakan anaknya untuk menimba ilmu di Unwira Kupang," pungkasnya.

Sementara itu, salah satu orang tua mahasiswa yang diwisuda, Thobias Ngongo Bulu, usai prosesi wisuda, mengungkapkan kebanggaan dan kebahagiaan atas apa yang telah dicapai anaknya saat ini. 

"Kita orang tua menyadari bahwa yang kita bekali adalah pengetahuan yang paling penting. Tidak ada harta yang paling penting dan akan hilang yaitu pengetahuan," ucap Thobias. 

Baca Juga: Rektor Unwira Kupang Optimis Unwira Jadi Kampus Unggul dan Terbaik di NTT

Thobias yang juga adalah Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD NTT ini juga mengungkapkan bahwa, momentum wisuda ini merupakan momentun antara dalam kehidupan para wisudawan kepada dunia yang lebih luas dan dunia kerja yang penuh dengan tantangan. 

"Kita harapkan mereka mampu menghadapi berbagai tantangan global yang ada saat ini. 

Thobias juga berharap, sebagai lulusan salah satu universitas terbaik di NTT, anaknya dan para wisudawan, mampu mampu memberdayakan diri bahkan mampu menciptakan lapangan kerja bagi dirinya dan orang lain. 

Baca Juga: Dukung Pengembangan Olahraga di NTT, UPG 45 Siapkan Beasiswa Gratis Bagi Atlet Berprestasi

Thobias berharap, momentun ulang tahun Unwira ke-40, Unwira mampu membenahi dirinya agar mampu bersaing dengan universitas-universitas yang ada di NTT dan juga universitas-universitas yang ada di luar NTT. 

"Unwira harus mencari solusi bagaimana meningkatkan kualitas SDM anak-anak didiknya. Itu yang kita harapkan," ujar Thobias. 

Walaupun sebagai salah satu pejabat di Setda Provinsi NTT, ketiga anaknya tidak menyekolahkan anaknya di kampus yang berada di luar NTT. Ketiga anaknya adalah lulusan Unwira Kupang. 

Baca Juga: 10 Tahun Eksis Jual Ole-Ole Khas NTT, Toko Kios Kaos Kupang Gandeng Justy Aldrin jadi Brand Ambassador

"Saya punya anak yang kuliah di sini ada 3. Pertama sudah wisuda beberapa tahun lalu di Teknik Sipil, yang saat ini wisuda Teknik Arsitek dan yang masih kuliah di Teknik Informatika," ucapnya.***

Editor: Petrus Damianus Padeng

Tags

Terkini

Terpopuler