Beranda Google Tampilkan Gambar Wajah Siti Latifah Herawati Diah, Siapakah Dia?

- 3 April 2022, 08:02 WIB
Siti Latifah Herawati Diah, sosok yang tampil di Google Doodle Indonesia hari ini, 3 April 2022.
Siti Latifah Herawati Diah, sosok yang tampil di Google Doodle Indonesia hari ini, 3 April 2022. /Google Doodle/

WARTA SASANDO - Hari ini, Minggu 3 April 2022, Google Doodle atau beranda Google menampilkan gambar seorang perempuan bernama Siti Latifah Herawati Diah.

Namanya tentu masih asing di telinga sebagian masyarakat Indonesia. Lantas siapakah Siti Latifa Herawati Diah? Berikut profilnya sebagaimana dilansir wartasasando.com dari Pikiran-Rakyat.com.

Siti Latifah Herawati Diah lahir pada 3 April 1917. Ia adalah jurnalis terkemuka di tanah air yang telah banyak berjasa dalam memperkenalkan Indonesia kepada dunia.

Baca Juga: Kasus Pornografi Dea OnlyFans, Identitas Pacarnya Terungkap dan Sudah Diperiksa Polisi

Pada tahun 1955, Siti Latifah Herawati Diah ikut mendirikan The Indonesian Observer yang menjadi surat kabar berbahasa Inggris pertama di Indonesia.

Surat kabar tersebut menjadi satu-satunya media berbahasa Inggris selama lebih dari satu dekade. Surat kabar ini menampung aspirasi masyarakat dan kesulitan bangsa yang baru merdeka.

Herawati juga pernah menjadi redaktur Harian Merdeka, serta pendiri dan pemimpin redaksi Majalah Keluarga pada tahun 1953 hingga 1997.

Baca Juga: Hasil Sidang Isbat, Awal Puasa Ramadhan Jatuh pada 3 April 2022

Sebelum menekuni profesi wartawan, Herawati sudah aktif dalam berbagai organisasi pelajar dan wanita sejak zaman kolonial hingga kemerdekaan.

Halaman:

Editor: Tommy Aquino

Sumber: Pikiran Rakyat Antara


Tags

Terkini

x