Habib Husein Beber Dua Penyebab yang Memecah Persatuan Bangsa

- 14 Oktober 2021, 09:44 WIB
Habib Husein mengungkap dua penyebab masyarakat kerap tak sadar dengan gerakan makar yang dapat memecah bangsa.
Habib Husein mengungkap dua penyebab masyarakat kerap tak sadar dengan gerakan makar yang dapat memecah bangsa. /Antara/

Kedua, ketidakjernihan dalam hati karena dikotori oleh nafsu, kepentingan pragmatisme dan lain sebagainya, sehingga bukan menjadi hamba bagi agama Islam melainkan menjadikan agama Islam sebagai alat propaganda kepentingan.

Pria yang menjabat sebagai Direktur Akademi Kebudayaan Islam Jakarta itu mengatakan bahwa untuk menjaga rahmat dan nikmat yang diberikan Allah SWT, serta menjaga diri agar tidak mudah terpapar ideologi lain, yaitu dengan menyadari bahwa Pancasila adalah sesuatu yang telah sesuai dengan berbagai nilai yang diyakini (nilai-nilai luhur).

Baca Juga: Pemerintah Turki Gunakan Nama Soekarno Sebagai Nama Jalan

"Pertama kalau kita bicara nilai luhur kemanusiaan, Pancasila itu telah melindungi seluruh nilai-nilai kemanusiaan kita. Kemudian, kalau kita bicara tentang keislaman, nilai kebangsaan dalam Pancasila itu sudah sesuai dengan nilai-nilai keislaman yang ada, Pancasila itu tegak lurus dengan piagam Madinah,” katanya.

Habib Husein Ja'far Al Hadar menilai bahwa perlunya militansi para tokoh agama dan masyarakat untuk secara intensif menyebarkan dan mengajarkan nilai-nilai agama yang moderat dan nilai kebangsaan sesuai kemampuan dan kapasitasnya masing-masing.

Baca Juga: Jaksa Agung Ingatkan Jajarannya Bijak Gunakan Medsos, Hindari Main TikTok

Selain itu, pemerintah memiliki peran penting dalam hal ini, yaitu bekerja sama dengan masyarakat dalam fungsi preventif (pencegahan) terhadap radikal terorisme dan pemerintah yang bertugas menindak tegas sesuai hukum yang ada.

Selanjutnya, pemerintah harus mendukung masyarakat sipil dalam bekerja mengatasi radikal terorisme.***

Halaman:

Editor: Tommy Aquino

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkini