Geram Lihat Nama Penerima PKH Dicoret, Mensos Risma: Tak Tembak Kamu Ya!

- 2 Oktober 2021, 11:39 WIB
Potret Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini.
Potret Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini. /Instagram.com/@tri_risma_harini

WARTA SASANDO – Aksi Menteri Sosial Tri Rismaharini saat rapat bersama sejumlah pejabat kembali jadi sorotan.

Terbaru, saat melaksanakan rapat dengan sejumlah pejabat di Gorontalo pada Kamis, 30 September 2021, mantan Wali Kota Surabaya itu terekam video tengah meluapkan amarahnya.

Dikutip WartaSasando.com dari Pikiran-Rakyat.com, Sabtu 2 Oktober 2021, kemarahan Tri Rismaharini dipicu adanya perbedaan laporan antara Program Keluarga Harapan (PKH) setempat, dengan data yang disampaikan pejabat Kementerian Sosial.

Baca Juga: Bareskrim Ungkap Sindikat Penipuan Internasional, Korban Rugi hingga Rp84 Miliar

Data tersebut terkait dicoretnya Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), karena saldo rekeningnya Rp0.

Pada saat itu, pejabat Kemensos yang hadir dalam rapat pun menjelaskan bahwa pihaknya tidak pernah mencoret data KPM PKH.

Melihat adanya perbedaan data tersebut, Tri Rismaharini pun berdiri dan menghampiri seorang petugas PKH Gorontalo yang hadir dalam rapat.

Dia terlihat marah saat berjalan sambil menunjuk ke arah petugas yang mengenakan atasan berwarna merah tersebut.

Baca Juga: IDI Ingatkan Pemerintah Soal Varian Baru Covid-19

Halaman:

Editor: Tommy Aquino

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x