Januari-Agustus 2021, Neraca Perdagangan NTT Defisit US$ 33,87 Juta

- 1 Oktober 2021, 14:55 WIB
Neraca perdagangan ekspor impor Provinsi NTT
Neraca perdagangan ekspor impor Provinsi NTT /BPS NTT/

WARTA SASANDO - Secara keseluruhan, neraca perdagangan ekspor impor Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) tahun 2021 terjadi defisit sebesar US$ 33,87 juta.

Demikian dikatakan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) NTT, Darwis Sitorus saat memaparkan perkembangan ekspor impor Provinsi NTT tahun 2021 melalui live streaming di YouTube BPS NTT, Jumat 1 Oktober 2021.

Darwis menyebutkan, ekspor Provinsi NTT pada bulan Agustus 2021 senilai US$ 1.754.953 dengan volume sebesar 6.848,57 ton.

Kondisi ini mengalami peningkatan sebesar 40,50 persen dari ekspor bulan Juli 2021 yang sebesar US$ 1.249.084.

Baca Juga: NTT Alami Deflasi 0,30 Persen pada September 2021, Ini 10 Komoditi Penghambat Inflasi

"Dibandingkan dengan bulan Agustus 2020, kondisi saat ini juga ada peningkatan 12,80% karena nilai ekspor saat itu sebesar US$ 1.555.854," sebut Darwis.

Ia merincikan, total ekspor Provinsi NTT pada Agustus 2021 sebesar US$ 3.606.553. Nilai ekspor tersebut terdiri dari ekspor migas senilai US$ 57.068 dan ekspor non migas senilai US$ 1.697.885.

Komoditas ekspor Provinsi NTT bulan Agustus 2021 paling banyak dikirim ke negara Timor Leste sebesar US$ 1.727.643 atau 47,90% dari total ekspor.

Terbanyak kedua adalah ke India sebesar US$ 954.702 atau 26,74%. Dikuti Vietnam sebesar US$ 475.027 atau 13,17%, Singapura US$ 91.745, Australia US$ 76.615. Sedangkan negara lainnya sebesar US$ 280.821.

Halaman:

Editor: Tommy Aquino

Sumber: Warta Sasando


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x