Tekad Sikka Raih Juara Umum Lomba Pesparani Tingkat Provinsi NTT

2 September 2022, 17:50 WIB
Pengurus KKBM Kupang dan Ketua Kontingen Pesparani Sikka /Patrick Padeng/

WARTA SASANDO - Perhelatan Pesta Paduan Suara Grejani Katolik (Pesparani) akan dihelat pada 4 - 7 September 2022 di Kota Kupang.

Pesparani Tingkat Provinsi NTT ini merupakan ajang untuk mencari yang terbaik untuk selanjutnya diikutsertakan dalam lomba Pesparani Nasional yang akan digelar di Kota Kupang pada Oktober mendatang.

Ketua Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Daerah (LPK3D) Kabupaten Sikka, Dr. Gery Gobang, mengatakan, Kontingen Pesparani Sikka, memiliki tekad besar untuk menjuarai ajang Pesparani II tingkat Provinsi NTT di Kota Kupang.

Baca Juga: Tiba di Kupang, Kontingen Pesparani Sikka Disambut dengan Sapaan Adat dan Gong Waning

"Tentu saja kita target juara. Karena kita punya keyakinan bisa mendapatkan tiket ke ajang Pesparani nasional nanti," ujar Gery kepada wartawan usai acara penjemputan di Bandara Eltari Kupang pada, Jumad 2 September 2022.

Kontingen Sikka, kata Gery terdiri dari 41 peserta, yang telah siap mengikuti lomba secara online maupun offline dalam ajang Pesparani di Kota Kupang

Sementara itu, Ketua Kontingen Pesparani Sikka, Grave Seda, secara terpisah menjelaskan, kontingen Pesparani Sikka akan mengikuti mata lomba diantaranya, paduan suara dewasa campuran, mazmur anak, mazmur remaja, mazmur OMK dan mazmur dewasa, cerdas cermat dan bertutur kitab suci.

Baca Juga: Aksi Nyata Polda NTT Dukung PESPARANI, Kapolda Serahkan Bantuan Rp62 Juta

Ia juga menyampaikan bahwa partisipasi kontingen Pesparani Sikka mendapatkan bantuan dari Pemda Sikka dan dari Universitas Nusa Nipa Maumere.

"Pemda bantu kita sebesar Rp.200 juta. Juga UNIPA Maumere bantu kostum untuk peserta," tuturnya.

Ketua Kerukunan Keluarga Besar Maumere (KKBM) Kupang, Theo Da Kunya, mengatakan, pihaknya siap memberikan dukungan dan suport untuk kontingen Pesparani Sikka.

Baca Juga: Derita Penderita Tumor Asal TTS, 4 Tahun Tanpa Pengobatan Medis Hingga Ditinggal Suami

"Kami akan dukung sepenuhnya. Kita akan berikan kontribusi sesuai kemampuan. Seperti suporter kita akan siapkan," ungkapnya.

Sebagai ketua KKBM Kupang, Theo berharap agar kontingen Pesparani Kabupaten Sikka mampu memoeroleh hasil terbaik, sehingga bisa mewakili NTT ke tingkat nasional.

"Jadi  kami akan memberikan mendukung, agar Maumere bisa mewakili Provinsi NTT ke tingkat nasional," tandasnya.

Baca Juga: Beasiswa Belum Dicairkan Pemprov NTT, Mahasiswa STIKes Maranatha Terancam Batal Wisuda

Sementara itu, anggota DPRD NTT asal Kabupaten Sikka, Emanuel Kolfridus, mengatakan mendukung penuh kontingen asal Sikka yang akan berlaga di ajang Pesparani Tingkat Provinsi NTT. 

 "Kita berharap kontingen Sikka mampu memberikan penampilan terbaik dan menjadi juara umum," ujarnya. 

Ia juga meminta para kontingen untuk menjaga kesehatan selama berada di Kota Kupang agar saat pentas tidak mengalami masalah kesehatan.***

Editor: Petrus Damianus Padeng

Tags

Terkini

Terpopuler