Calon Jemaah Haji Asal Ende Diberangkatkan 18 Juni 2022, Kloter 25 Embarkasi Surabaya

- 9 Juni 2022, 16:09 WIB
Haji Muhamad Salam Daud, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementrian Agama kabupaten Ende
Haji Muhamad Salam Daud, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementrian Agama kabupaten Ende /Alex RS/
WARTA SASANDO - Sebanyak 19 calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Ende akan diberangkatkan pada 18 Juni 2022 melalui Bandara Haji Hassan Aroebusman. CJH tersebut masuk dalam kloter 25 Embarkasi Surabaya.
 
Semua persiapan telah rampung dimana pada tahap terakhir CJH telah mengikuti manasik haji tentang kesehatan yang diberikan oleh pihak Dinas Kesehatan (Dinkes).  
 
"Manasik kesehatan diberikan oleh Dinkes dalam rangka melihat kebugaran mereka. Hasilnya mereka sudah siap, baik fisik maupun mental," ujar Kepala Seksi Urusan Haji Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ende H. Muhammad Salam Daud saat ditemui di Kantor Bupati Ende, Kamis 9 Juni 2022. 
 
 
Salam Daud menyebutkan, CJH asal Ende nantinya akan diberangkatkan pada 18 Juni 2022 menuju Kupang dan ke Surabaya pada 19 Juni 2022. Pada 20 Juni 2022, CJH masuk dan menginap di Asrama Haji Sukolilo Surabaya. 
 
"Calon jemaah haji asal Ende akan transit dulu di Kupang dan diambil PCR. Ke Surabaya pada 19 Juni dan tanggal 20 Juni baru masuk Asrama Haji Sukolilo," tambah Salam Daud. 
 
Selanjutnya pada 21 Juni 2022, CJH asal Ende akan diberangkatkan menuju Jedah, Arab Saudi, bersama CJH dari Sidoarjo yang masuk dalam kloter 25 Embarkasi Surabaya.
 
 
Salam Daud merincikan, 19 CJH asal Ende terdiri dari 14 wanita dan 5 laki-laki. Berdasarkan domisili, 3 orang dari Kecamatan Ende Selatan, Kecamatan Ende Utara 6 orang, Kecamatan Ende Timur 1 orang dan Kecamatan Ende Tengah 4 orang. 5 CJH lainnya kini berdomisili di Pulau Jawa.
 
5 CJH yang berdomisili di Pulau Jawa mendaftar sebagai peserta jemaah haji saat masih bertugas di Ende. Dalam perjalanan, mereka dimutasi ke tempat tugas yang baru di Pulau Jawa. Kendati demikian mereka tetap terdaftar sebagai CJH asal Ende.
 
"Dua orang pindah tugas ke Bandung dan tiga lainnya di Jawa Tengah, antara lain mantan Dandim Ende Asep Nurdin dan istri, satu ASN di Kantor Statistik bersama suami dan satu orang dokter  yang sebelumnya pernah bekerja di Maukaro," terangnya.
 
 
Salam Daud menambahkan, 19 CJH tersebut mendaftar sejak tahun 2013. Sesuai jadwal, mereka seharusnya diberangkatkan pada tahun 2020. Namun semua keberangkatan CJH ditunda akibat pandemi Covid-19.
 
Untuk diketahui, berdasarkan daftar tunggu sejak tahun 2013 hingga 24 Mei 2022, tercatat lebih dari 1.200 CJH. Sementara kuota untuk NTT sendiri 668 orang. Oleh karena ada pemotongan kuota, jatah NTT berkurang menjadi 303 orang. Kabupaten Ende sendiri sebanyak 19 orang.***

Editor: Alex Raja S


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x