Menang Atas Nepal, Timnas Indonesia Lolos Piala Asia 2023

- 15 Juni 2022, 07:21 WIB
Menggemparkan, Menang Telak 7-0 atas Nepal, Timnas Indonesia Melenggang ke AFC Asian Cup 2023
Menggemparkan, Menang Telak 7-0 atas Nepal, Timnas Indonesia Melenggang ke AFC Asian Cup 2023 /*/Mantrasukabumi.com/Afc.com

Skuad Garuda masuk ke dalam daftar lima runner-up terbaik dari enam grup kualifikasi Piala Asia 2023.

Lima runner-up terbaik tersebut ada Kirgistan, Indonesia, Malaysia, Thailand, dan terakhir Hong Kong.

Baca Juga: Datangkan Darwin Nunez, Liverpool Bakal Kehilangan Pemain Andalannya

Indonesia menduduki peringkat kedua sebagai runner-up terbaik dengan selisih gol yang lebih unggul dari Malaysia, Thailand, dan Hong Kong meski poin mereka sama.

Sementara itu, Filipina menjadi runner-up yang gagal lolos ke Piala Asia setelah mereka kalah dari Palestina.

Beberapa jam sebelum pertandingan tim Merah Putih vs Nepal, Yordania juga berhasil mengalahkan Kuwait 2-0.

Baca Juga: 8 Daftar Tim Nasional Dengan Koleksi Trofi Terbanyak

Hal tersebut membuat perhitungan Indonesia untuk lolos saat itu semakin terbuka sangat lebar.

Kini Yordania dan Indonesia menjadi tim dari Grup A yang dipastikan lolos ke Piala Asia 2023 tahun depan.

Starting line up skuad Garuda saat melawan The Ghorkalis diantaranya, Nadeo Argawinata, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Fachrudin Aryanto, Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam, Ricky Kambuaya, Marc Klok, Pratama Arhan Saddil Ramdani, Dimas Drajad.***

Halaman:

Editor: Petrus Damianus Padeng

Sumber: Pikiran Rakyat Jurnal Soreang


Tags

Terkini

x