Ini Tarif Sementara Angkutan Kota di Ende ,Kata Albert Djombujen Sekretaris Dinas Perhubungan

- 5 September 2022, 15:19 WIB
Sopir Angkutan kota Saat Audiens Dengan Bupati Ende
Sopir Angkutan kota Saat Audiens Dengan Bupati Ende /Alex RS/
 
 
Warta Sasando- Albert Djombujen usai melakukan komunikasi dengan pihak  Dinas Perhubungan Provinsi, kepada para sopir menyebutkan  akan segera membuat draft pembuatan Perbub penyesuaian tarif angkutan. Hal ini sebut dia sudah dilakukan komunikasi dengan Provinsi. 
 
Hal ini dikatakan Albert,Senin 5 September 2022 usai diperintahkan Bupati Ende untuk melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan Provinsi Nusa Tenggara Timur. 
 
Menurut dia Perbup akan segera dibuat mengingat dirinya sudah melakukan koordinasi dan konfirmasi terkait bisa tidak pihak Pemerintah Kabupaten mengeluarkan Perbub soal tarif angkutan umum. 
 
 
" Kami akan segera buat Perbub karena sudah berkomunikasi dengan Provinsi. Karena itu saya minta teman-teman bisa kembali dan untuk hari ini tarifnya tetap  dan nanti sore kami akan umumkan tarif sementara sambil kita tunggu SK Gubernur " tandasnya. 
 
Untuk sementara tarif angkutan kota bagi  para Pelajar dan Mahasiswa sebesar Rp.4.000 dari sebelumnya Rp 2.000  dan dewasa Rp.7000 dari sebelumnya Rp.5.000.
 
Meskipun demikian, para sopir angkutan kota masih bertahan walaupun sudah mendengarkan penjelasan dari Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Ende Albert Djombujen. 
 
 
Hingga pukul 13.20 wita para sopir masih memarkir kendaraan di halaman kantor Bupati Ende. Setidaknya lima setengah jam kendaraan tersebut berada di kantor Bupati. Mereka meminta kepastian soal revisi tarif angkutan. 
 
Sementara beberapa angkutan kota setelah mendengarkan penjelasan langsung bergegas pergi.Namun demikian  mereka tidak lantas mengangkut penumpang  terutama para pelajar. 
 
Terlihat mereka  berkonvoi keliling kota, dan menegur bila mendapatkan rekan mereka  mengangkut penumpang. 
 
 
Sementara itu, disaksikan  para pelajar yang pulang sekolah  akhirnya harus berjalan kaki karena ketiadaan angkutan kota.Sementara,beberapa mobil Polisi yakni dari Satlantas Polres Ende membantu mengantar para pelajar kerumah masing-masing ***

Editor: Alex Raja S


Tags

Terkini

x