Angka Terkonfirmasi Covid-19 Di Ende Kembali Meningkat , Ini Penjelasan Kadis Kesehatan Aries Dwi Lestari

- 25 Oktober 2022, 07:08 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ende dr Aries Dwi Lestari
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ende dr Aries Dwi Lestari /Alex RS/
 
Warta Sasando - Setelah kasus Covid-19 di Kabupaten Ende  melandai hingga ke titik zero, kini kembali mengalami peningkatan  dalam beberapa minggu terakhir.
 
Data yang dihimpun dari Posko Covid-19 Kabupaten Ende,Nusa Tenggara Timur   diketahui,  hingga Senin, 24 Oktober 2022 jumlah yang terkonfirmasi positif covid-19 sebanyak 51 orang. 
 
Berkaitan dengan hal tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ende dr Aries Dwi Lestari membenarkan  bahwa Kabupaten Ende kembali mengalami peningkatan kasus Covid-19. 
 
 
Dikonfirmasi terkait, meningkatnya kasus positif covid-19,  di RSUD Ende, dr Aries mengakui,  angka terkonfirmasi positif covid-19 terbilang cukup cepat menanjak. Kebanyakan yang terkena adalah mereka yang tidak memiliki  riwayat perjalanan. 
 
"Umumnya yang kena mereka yang bukan melakukan perjalanan  dan kebanyakan anak- anak,  kalau orang tua hanya satu dua saja" ujar Aries. 
 
Dia menjelaskan, untuk pelaku perjalanan hingga kini belum ditemukan, karena adanya persyaratan yang jelas buat mereka. Persyaratan yakni telah melakukan boster dan juga telah melakukan tes PCR sehingga kecil kemungkinan terkena covid-19. 
 
 
Meski demikian,  lanjut Aries  yang terkonfirmasi positif covid-19 hanya gejala ringan apalagi yang terkena adalah mereka yang sudah melakukan vaksin satu dan dua kali. 
 
Terdeteksinya orang yang terkonfirmasi positif,lanjut Aries ketika  mereka melakukan pemeriksaan kesehatan, karena di RSUD  dan puskesmas biasanya diwajibkan setiap pasien melakukan scrining atau melakukan tes antigen. 
 
" Karena sudah divaksin makanya bisa dideteksi  saat virus masuk ketubuh, namun  gejalanya ringan saja dan tidak berat" ujar dia.
 
 
Menyingkapi hal tersebut itu dirinya terus berharap kepada masyarakat  untuk terus mentaati protokol kesehatan  demi menghindari diri dari covid 19. 
 
Dikatakan, meningkatnya kembali kasus Covid-19 bukan mengada- ada.Prosedur pemeriksaan yang dilakukan sama dengan yang sebelumnya. Karena itu ketika virus masuk langsung diketahui.
 
" Bukan sesuatu yang mengada- ada dimana tiba- tiba terjadi lonjakan kasus dari yang sebelumnya nihil dan kini mencapai 51 kasus. Karena prosedur  pemeriksaan tetap yang sama sehingga diketahui ada yang terkonfirmasi positif covid-19" jelasnya. 
 
 
Aries Dwi Lestari menambahkan ,dari 51 pasien terkonfirmasi positif covid-19, 42 orang melakukan isolasi mandiri  di rumah sementara  4 orang lainnya melakukan isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Ende. 
 
Dia juga menjelaskan,  sebelumnya  ada satu pasien terkonfirmasi positif covid-19 yang meninggal di RSUD Ende, namun bukan warga Kabupaten Ende. Pasien tersebut berasal  dari Nangaroro Kabupaten Nagekeo  yang berobat di RSUD Ende. 
 
"Pasien ini ada penyakit bawaan yakni  gagal ginjal dan meninggal beberapa waktu lalu. Karena  warga luar Kabupaten makanya tidak masuk dalam data untuk Kabupaten Ende " jelasnya. 
 
 
Adapun persebaran 51 pasien terkonfirmasi positif covid-19 adalah   kecamatan Ende Utara 8 orang, kecamatan Ende Selatan 6 orang, kecamatan Ende Tengah 21 orang. 
Sementara itu kecamatan Wewaria 4 orang,kecamatan Ndona 2 orang ***

Editor: Alex Raja S


Tags

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x